WARTABANAJAR.COM, JAKARTA – Wakil Menteri Pertanian (Wamentan) Sudaryono mengungkap reaksi Presiden RI Prabowo Subianto atas terungkapnya praktik penyunatan takaran MinyaKita. Disebutnya, Prabowo marah, sama seperti yang diluapkan masyarakat.
“Ya gimana, masak enggak marah ya kan, orang rakyat banyak yang marah itu, enggak hanya presiden, kita juga semua marah kan,” kata Sudaryono kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (12/3/2025).
Baca juga:Antisipasi Kecurangan Takaran, Bareskrim Sidak Produsen MinyaKita di Tangerang
Sudaryono diamanatkan agar bisa mengkoordinasikan seluruh pihak dalam mengawal kasus ini. Sebab, tidak ada seorang pun yang dianggap kebal dari hukum.
” Makanya kita, saya minta awak media semua kita lihat, intinya enggak ada, tidak ada siapapun itu nggak terkecuali, tidak ada orang kebal hukum di Indonesia,” ujarnya.
Adapun, Sudaryono turut menyatakan Prabowo meminta agar pelaku bisa ditindak tegas. Pasalnya, hal tersebut sudah merugikan masyarakat.
“Menurut Presiden mengatakan seperti itu, siapapun yang melanggar, apalagi merugikan rakyat banyak ya kita harus dengan tegas lah,” ungkap Sudaryono.
“Karena dengan ketegasan kita maka kan ini ada juga efek jera, terus kemudian orang juga nggak akan mengulangi atau tidak, Yang mau niat juga dia berhenti juga, dan seterusnya lah gitu,” tuturnya menambahkan.
Sebelumnya, Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso meminta masyarakat jangan khawatir dengan beredarnya minyak goreng rakyat (MGR) atau MinyaKita yang takarannya tak sesuai dengan yang seharusnya.