Hadiri Pelantikan Sekdaprov Kalsel, Ketua DPRD Kalsel Tekankan Pentingnya Profesionalisme Hingga Amanah

WARTABANJAR.COM, BANJARBARU- Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel), H. Supian HK, menghadiri pelantikan H.M. Syarifuddin, M.Pd. sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kalsel di Gedung Auditorium DR. K.H. Idham Chalid, Kota Banjarbaru, Senin (14/7/2025) pagi.

Di kesempatan ini, Supian HK menekankan pentingnya menjaga integritas, profesionalisme, serta loyalitas terhadap amanah yang diberikan.

Menurutnya, pelantikan Sekda menjadi momen penting untuk memperkuat koordinasi lintas sektor.

Sebagai wakil rakyat, ia juga menegaskan komitmennya dalam mengawal kebijakan daerah agar tetap selaras dengan aspirasi masyarakat dan prinsip tata kelola pemerintahan yang baik.

“Alhamdulillah, selamat Pak Syarifuddin yang sekarang sudah resmi menjabat sebagai Sekda Kalsel, sinergi antara legislatif dan eksekutif sangat penting demi kelancaran pembangunan daerah dan pelayanan publik yang maksimal.” ujar, dikutip dari laman DPRD Kalsel, Selasa (15/7/2025).

BACA JUGA: Pelaku Pencuri Sumbangan di Kubah Datu Kelampayan Kembalikan Uang ke Kotak Amal

Usai pelantikan tersebut, acara dilanjutkan dengan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan 18 orang Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama atau Eselon II di lingkungan Pemprov Kalsel, serta Pelantikan Dewan Komisaris PT. Bank Pembangunan Daerah Kalsel (Perseroda) atau Bank Kalsel Periode 2025-2030. (yayu)

Editor: Yayu

Baca Juga :   Kapal Sungai Bayar Rp 3 Juta per Tiga Bulan, Ikasuda Kalselteng Tegas Tolak IM No 3 Tahun 2025

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca