WARTABANJAR.COM, MEKKAH- Ivan Gunawan diketahui kini tengah berada di Arab Saudi untuk melaksanakan ibadah haji.
Ia telah selesai melaksanakan seluruh rangkaian haji, ditandai dengan pemotongan atau penggundulan kepala yang disebut tahallul.
Kini resmi menyandang gelar haji, Ivan Gunawan pun memamerkan kepala botaknya di Instagram pribadinya, Jumat (6/6/2025).
Ia mengunggah video singkat sedang digunduli di sebuah tempat pemotongan rambut di Mekkah.
“Menyempurnakan ibadah HAJI ❤️,” katanya.
Ia tampak tersenyum senang di video itu sebab seluruh rangkaian haji telah rampung dilakukannya.
Tak lupa, ia juga mengucapkan selamat berhari raya Idul Adha bagi seluruh umat Islam.
“Selamat hari raya IdUL ADHA,” katanya.
Ia kemudian berharap ibadah hajinya ini diterima Allah SWT dan ia menjadi haji yang mabrur.
“masyaallah atas izin ALLAH Saya jd HAJI MABRUR 🙏🙏🙏🙏 semoga saya Bisa mendapatkan hidayah & syafaat dr ALLAH,” harapnya. (yayu)
Editor: Yayu

