Sancaka Setengah Putus Asa Mengetahui Pertunangan Elan dan Vanda, Ingin Tinggalkan Jakarta Bersama Sri Iteung

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Pertunangan Elan yang diperankan oleh Anthony Xie dengan Vanda yang diperankan oleh Audi Marissa terancam batal, karena ada rekaman video yang mengungkap bahwan Vanda bisa berubah menjadi ular.  

    Elan meminta bantuan Ki Jaro (Beni Ruswandi) agar proses pertunangannya tidak diganggu oleh Sancaka. Dalam tayangan sinetron Dia Bukan Manusia yang tayang di SCTV episode 16, pada Kamis (3/12/2020) malam, Sancaka yang diperankan oleh Dylan Carr setengah putus atas rencana pertunangan Elan dan Vanda.

    Foto : Slide tayangan sinetron Dia Bukan Manusia, Vanda yang diperankan oleh Audi Marisa

    Sancaka berniat ingin kembali ke desanya bersama Sri Iteung yang diperankan oleh Ersya Aurellia. Sancaka pun menyampaikan niatnya itu dan berpamitan dengan Nardo yang mengizinkan keduanya pulang.

    Sancaka merasa tidak bisa berbuat apa-apa di Jakarta, terlebih mendapat firasat jiwanya terancam. Namun Nardo meminta Sancaka sebelum meninggalkan Jakarta terlebih dulu memberikan penjelasan dan menyelesaikan perselisihannya dengan Vanda.

    Vanda mencari berbagai cara agar dirinya tidak berubah menjadi manusia ular melalui berbagai referensi-referensi internet. Sementara itu, belum diketahui nasib Sri Iteung setelah kawanan penjahat yang dikomandoi oleh aktor peran Daud Radex mengetahui tempat tinggal Sancaka dan menyerangnya di malam hari sebelum Sancaka dan Sri Iteung berniat meninggalkan Jakarta pagi harinya.  

    Sinetron yang tayang perdana pada 23 November 2020 itu cukup menyita perhatian pemirsa SCTV, diadaptasi dari novel Buang Tonjam karya Motinggo Busye diproduksi oleh SinemArt. (has)

    Baca Juga :   Aktivitas Prilly Latuconsina Setelah Pulang Kerja Saat Malam: Memasak Hingga Tidur Cepat

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI