WARTABANJAR.COM, RANTAU – Jalan menuju makam Datu Nuraya di Desa Tatakan, Kecamatan Tapin Selatan, Kabupaten Tapin, putus akibat longsor, Senin (18/10/2021).
Tampak jalan beraspal terbelah-belah hingga terlihat lapisan tanah merah.
Menurut warga Desa Tatakan, lokasi tepatnya jalan yang longsor di RT 11/04 Desa Tatakan Kecamatan Tapin Selatan Kabupaten Tapin provinsi Kalimantan Selatan.
Jalan yang longsor itu biasanya digunakan para peziarah setelah dari makam datu sanggul ke makam datu nuraya,juga para pedagang pun biasa menggunakan jalan tersebut.
Sementara itu Kepala Desa Tatakan, H Ilhamsyah, membenarkan terkait longsornya jalan akses ke makam datu nuraya di Desa Tatakan RT 11/04 Kecamatan Tapin Selatan.
“Kejadiannya pada hari Senin tanggal 18/10/21 dan diperkirakan sekitar pukul 04.00 WITA dini hari, terangnya.
H Ilhamsyah menjelaskan,jalan yang longsor itu statusnya jalan kabupaten dengan lebar kurang lebih 4 meter panjang 20 meter dan terakhir diperbaiki ( diaspal) pada tahun 2019 lalu l serta berada di wilayah tambang PT AGM sementara yang melakukan aktivitas subkon PT HRS.
“Kalau untuk aktivitas masyarakat sudah kurang berfungsi namun biasanya digunakan khusus oleh para peziarah, jelasnya.
Kepala Desa Tatakan menuturkan pihak perusahaan sudah membangunkan jalan pengalihan yang sebelumnya jalan desa namun tidak berfungsi lama karena tidak ada perbaikan.
Namun sementara jalan baru pengalihan ini masih ada yang perlu diselesaikan dengan pihak masyarakat (pemilik lahan).
Video kondisi jalan longsor menuju makam Datu Nuraya ini juga ramai dibagikan di media sosial dan WA grup.