Hari Anak Nasional, PLN Salurkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Dasar di Balikpapan Utara

    WARTABANJAR.COM, BALIKPAPAN – PT PLN (Persero) Unit Induk Penyaluran dan Pusat Pengatur Beban (UIP3B) Kalimantan melalui PLN Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Balikpapan berkontribusi menjamin kualitas pendidikan melalui peningkatan kesadaran akan keselamatan ketenagalistrikan. Perusahaan plat merah ini menyalurkan bantuan Yayasan Baitul Maal (YBM) PLN berupa perlengkapan sekolah di SD Negeri 026 Kecamatan Balikpapan Utara, Kelurahan Karang Joang, Balikpapan (1/7/2024) lalu.

    Bantuan diserahkan langsung oleh Manager UPT Balikpapan, Dhany Priatna, beserta perwakilan YBM UPT Balikpapan.

    General Manager PLN UIP3B Kalimantan Abdul Salam Nganro mengungkapkan, bantuan yang diberikan ini selain untuk memperingati Hari Anak Nasional, namun juga dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran di sekolah tersebut. Hal ini merupakan bentuk dari komitmen PLN dalam mendukung kecerdasan bangsa.

    “Melalui bantuan yang diberikan, PLN turut memastikan terciptanya pendidikan yang inklusif, berkualitas, dan setara di masyarakat. Ini merupakan salah satu inisiatif program kami dalam mendukung kesempatan belajar bagi semua kalangan,” kata Salam.

    Lebih lanjut Salam menerangkan, pendidikan memiliki peranan yang sangat penting untuk menunjang kehidupan manusi. Hal ini dikarenakan pada dasarnya manusia dalam melaksanakan kehidupannya tidak lepas dari pendidikan.

    “Pendidikan merupakan hak mendasar dalam nilai kehidupan manusia. Sudah sepatutnya hal ini menjadi tugas kita bersama untuk senantiasa mendorong peningkatan kualitas penghidupan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” jelasnya.

    Baca Juga :   Bantu Ibu Hamil Melahirkan di Pengungsian, Dua Anggota Polres Sikka Dapat Apresiasi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI