Dua Pemuda Murung Raya Banjarmasin Selatan Serahkan Diri, Terkait Tewasnya Mahasiswa ULM dari Tanbu

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Polresta Banjarmasin berhasil mengungkap kasus pengeroyokan yang menyebabkan korban Muhammad Wildan (19) meninggal dunia dan diketahui merupakan mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat asal Tanah Bumbu Provinsi Kalimantan Selatan.

    Disampaikan oleh Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan SIK MM bahwa untuk terduga pelaku tersebut berinisial EF (20) dan WH (24), yang keduanya merupakan warga Kelurahan Murung Raya, Kecamatan Banjarmasin Selatan.

    “Dua orang itu menyerahkan diri dengan diantar oleh pihak keluarga ke Mapolresta Banjarmasin, ” terangnya

    Ia juga menjelaskan bahwa sebelum para terduga pelaku menyerahkan diri. Pihaknya telah melakukan serangkaian penyelidikan terkait kasus tersebut oleh Sat Reskrim Polresta Banjarmasin bersama Unit Reskrim Polsek Banjarmasin Selatan dengan melibatkan Resmob Polda Kalsel.

    “Kita berhasil mengidentifikasi beberapa orang, kemudian setelah diperlihatkan kepada saksi. kemudian saksi membenarkan bahwa salah satunya adalah terduga pelaku, ” jelas Kapolresta Banjarmasin, Minggu (28/02/2021).

    Lanjut, ia juga menerangkan bahwa dengan informasi tersebut pihaknya langsung mendatangi sejumlah tempat dan rumah keluarga dari terduga pelaku.

    “Kami berikan imbuan kepada pihak keluarga secara persuasif untuk menyerahkan diri, ” ucap Kapolresta Banjarmasin.

    Sementara itu, Kasat Reskrim Kompol Alfian Tri Permadi, S.I.K. menuturkan bahwa untuk dua orang terduga pelaku saat ini masih dalam proses penyidikan.

    “Untuk barang bukti senjata tajam yang digunakan untuk melukai korban sudah dibuang oleh terduga pelaku. Sementara akan kami lakukan pendalaman, dengan gelar rekon guna menentukan keterlibatan dari aksi mereka, ” tungkas Kasat Reskrim. (edj)

    Baca Juga :   Polda Kalsel Ungkap Tindak Pidana Pembuangan Ilegal Limbah Medis di Kabupaten Banjar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI