WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Situs resmi Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Banjarmasin diduga diretas hacker, Minggu (23/11/2025).
Pantauan wartabanjar.com, tampilan situs resmi Disdik Kota Banjarmasin https://disdik.banjarmasinkota.go.id/ menampilkan bahasa asing.
Berdasarkan penelusuran, bahasa asing yang muncul tersebut mengarah kuat ke judi online alias judol.
Baca Juga Situs Resmi Disdik Banjarmasin Diduga Diretas Hacker
Sementara unggahan terakhir pada situs terlihat kemarin, pada Sabtu (22/11/2025).
Kepala Disdik Banjarmasin, Ryan Utama ketika dikonfirmasi Wartabanjar.com, tidak menampik situs tersebut diduga diretas hacker.
“Saat ini tim admin website Disdik sedang melakukan pengecekan sistem. Selanjutnya berkoordinasi dengan tim IT Diskominfotik Kota Banjarmasin untuk penanganannya,” ujarnya hari ini Minggu (23/11/2025) siang.
Ditambahkan juga oleh Ryan Utama bahwa yang bermasalah adalah tampilan berada saja.
“Karena yang trouble di beranda nya, untuk halaman dalamnya aman,” pungkasnya.(Wartabanjar.com/Frans)
Editor Restu

