Kronologi Pria Terkapar di Kayutangi, Terjatuh Usai Tekan Rem

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Seorang pria ditemukan terkapar di Jalan Brigjen H Hasan Basri, Kayu Tangi, Kota Banjarmasin, Kamis (15/5) diberita sebelumnya dikabarkan mabuk dibantah pihak keluarga.

    Kepada wartabanjar.com, pemilik usaha tempat pria tersebut bekerja mengatakan kejadian adalah murni kecelakaan.

    Karyawan tersebut tak sengaja menekan rem depan saat mengendarai kendaraan yang membuat ban belakang terangkat.

    Baca Juga

    VIDEO – Viral, Pengantin Membawa Ular Saat Pernikahan

    Dada terkena stang motor dan sesak, akhirnya membuatnya terjatuh dan tidak sadarkan diri.

    “Kronologi sebenarnya dia ketekan rem muka dan ban belakang keangkat. Dadanya terkena stang motor dan sesak sehingga agak kurang sadar,” demikian pesan yang diterima wartabanjar.com.

    Sebelumnya pria berbaju kaus kuning dan celana jins pendek ini ditemukan dalam kondisi telungkup tepat di depan SMKN 4 Banjarmasin.

    Dugaan sementara pria tersebut merupakan korban kecelakaan lalu lintas. Belum diketahui kronologi kejadian kecelakaan lalu lintas yang terjadi.

    Tampak warga setempat masih menunggu pihak relawan dan kepolisian untuk evakuasi.

    Wartabanjar.com masih belum mendapatkan keterangan pihak berwajib mengenai kejadian tersebut. (atoe)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Digerebek Dini Hari! Pria di Tanah Bumbu Tertangkap Simpan Sabu di Rumah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI