WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Beredar CCTV detik-detik orang yang dilaporkan tenggelam di Sungai Martapura, Kawasan Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Rabu (26/6).
Dalam rekaman CCTV tampak korban menuruni tangga menuju Sungai Martapura. Saat menuju tangga terakhir tiba-tiba korban terjatuh.
Saat korban masuk ke dalam sungai, tangan korban masih melambaikan tangan ke atas. Kemudian tak terlihat.
Baca Juga
Orang Diduga Tenggelam di Sungai Martapura Siring Nol Kilometer Banjarmasin
Sementara itu pencarian korban kembali dilakukan pada pagi hari. Relawan water rescue Alalak Selatan melaporkan pencarian berlanjut pukul 06.21 WITA dengan melakukan penyelaman.
“Tim Water Rescue Alalak Selatan kembali melakukan penyelaman. Minta doa korban tenggelam bisa diketemukan,” ucap relawan.
Sebelumnya relawan di lokasi kejadian, Alay mengatakan, saat ini tim relawan Water Rescue Alalak Selatan sedang melakukan penyelaman di titik korban dilaporkan tenggelam pada dini hari.
“Ada 3 orang yang saat ini sedang melakukan penyelaman untuk mencari keberadaan remaja tersebut,” tutur Alay di lokasi kejadian, Rabu (26/6).
Diwartakan sebelumnya, seorang pria diduga tenggelam di Sungai Martapura, Kawasan Siring 0 Km, tepatnya di depan kantor eks gubernur Kalsel, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Sekira pukul 22.40 Wita, Selasa (25/6).
Informasi dihimpun, pria tersebut bernama Akhmad Ali Yusran (23), warga Antasan Kecil Timur, Kecamatan Banjarmasin Timur. (Iqnatius)
Editor Restu