Tak Sulit Menyetem Gitar, Berikut Langkah-langkahnya

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Gitar merupakan salah satu alat musik yang digemari. Mengirinya lagu favorit saat kala sendiri ataupun saat bersama rekan-rekan, dan alat musik yang satu ini tidak sulit memainkannya.

    Mendapatkan nada yang harmonis dan enak didengar, sebelum memainkan gitar terlebih dulu disetem. Kali ini, dikutip dari blogsport laciusang.com dan diramu dari berbagai sumber diinternet, wartabanjar.com menyajikan tips cara menyetem gitar secara manual.

    Pertama yaitu secara manual kalian dapat menetukan senar satu sampai enam dengan nada E yaitu senar ke enam senar paling atas, nada A senar ke lima, nada D senar ke empat, nada G senar ketiga, nada B senar ke dua dan E senar ke satu. Terus bagaimana cara menentukan nada disetiap senar satu sampai enam, inilah langkah-langkahnya.

    Dalam menyetem gitar secara manual kalian hanya cukup menyamakan nada dengan menekan senar di fret tertentu.

    Yang Pertama tentukan dahulu nada senar ke satu biasanya nada menggunakan nada tuning standart di “E”. Kedua tekan senar dua pada fret ke lima lalu samakan bunyinya sama senar nomer satu. Ketiga tekan senar tiga pada fret ke empat dan samakan nadanya dengan senar nomer dua. Keempat tekan senar empat pada fret ke lima dan samakan nadanya dengan senar nomer tiga. Kelima tekan senar lima pada fret ke lima dan samakan nadanya dengan senar nomer empat. Keenam tekan senar enam pada fret ke lima dan samakan nadanya dengan senar nomer lima.

    Sedangkan menyetem gitar dengan aplikasi android. Jika kalian masih bingung bagaimana cara menyetem gitar dengan cara manual seperti cara pertama, mungkin dapat menggunakan smartphone android dengan cara memasang aplikasi penyetem gitar yang tersedia di aplikasi playstore.

    Baca Juga :   Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini Jumat 5 Juli 2024: Aries Sedang Naksir, Virgo Dekati Terus

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI