Kota Gaib Saranjana di Kabupaten Kotabaru Kalsel Bakal Difilmkan

    WARTABANJAR.COM – Saranjana, kota gaib di Kabupaten Kotabaru, Kalsel bakal dijadikan kisah film.

    Kisah Saranjana bakal diangkat film oleh rumah produksi DHF Entertainment.

    Melalui postingan akun Instagram resminya, Saranjana dikisahkan sebagai Kota Jin dengan peradaban maju.

    Film ini jadi film horor ke-5 yang diproduksi DHF Entertainment. Nantinya akan ada dua versi bahasa. Yakni bahasa Melayu dan Bahasa Indonesia.

    “Kisah Mistis Saranjana, ‘Kota Jin’ dengan Peradaban Maju, Jadi produksi Film ke 5 @darihatifilms
    Font Judul film ini aka ada 2 versi, Dalam tulisan Versi arab Melayu & Bahasa Indonesia .
    Saranjana Kota Ghaib segera di Bioskop Indonesia.”

    Saranjana memang dikenal sebagai kota gaib atau kota yang dihuni bangsa jin di Kabupaten Kotabaru, Kalsel

    Dikisahkan konon Saranjana adalah kota gaib dengan peradaban modern, sebab dikisahkan ada penampakan gedung pencakar langit.

    “Jadi saya benar-benar kaget dan bingung kenapa beda dari yang lain akhirnya saya melihat sama teman saya dan benar-benar melihat ada penampakan ternyata itu di daerah Saranjana,” kata seorang warga.

    Selain itu, ada pula kisah mistis tentang hilangnya tiga orang warga saat merayakan tahun baru 2017.

    Ketiga orang itu baru ditemukan pada hari keempat dan mengaku melihat sebuah kerajaan yang dipenuhi emas.

    “Jadi saya kayak dibawa ke daratan jalan kampung orang Saranjana. Terus saya lihat kayak ada kerajaan gitu rumah banjar emas Saranjana,” beber pengakuan salah satu warga yang hilang.(aqu)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Yudha Arfandi Dituntut Hukuman Mati Atas Pembunuhan Bocah Dante di Kolam Renang Hotel

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI