Hiii, Puluhan Kera Menyerbu Kompleks Perumahan di Sungai Sipai Martapura


    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Video yang sangat mengejutkan dibagikan seorang netizen beredar di media sosial.

    Video tersebut menampilkan saat sekelompok kera, yang jumlahnya diperkirakan puluhan, menyerbu rumah di kawasan permukiman kompleks perumahan di Kabupaten Banjar.

    Kera itu semua turun dari atas atap rumah dari si perekam video.

    “Umaaaa banyaknya aiā€¦” ujar suara perempuan yang merekan video.

    Kera-kera yang berukuran sedang itu kemudian berlari menyeberang ke rumah yang berada di depan kediaman si perekam video.

    “Hiii, banyakyaā€¦. Ya Allah,” ucap si perempuan video lagi.

    Video berdurasi beberapa detik itu dibagikan akun @sekilas.info.kalimantan.

    “Banyak banar warik nya

    Kejadian senin tgl 13 septmber sekitar jam 11an siang

    Lokasi : Sungai Sipai Martapura

    Begitu keterangan di video yang diunggah akun tersebut sekitar setengah jam yang lalu.

    Belum diketahui dari mana kera-kera itu berasal, dan apa yang menyebabkannya menyerbu permukiman penduduk tersebut.

    Banyak netizen menanggapi unggahan tersebut, ada yang mengaku kaget atas kejadian ini, ada yang menyarankan diambil satu untuk dipelihara, ada juga yang mengaku pernah mengalami kejadian serupa

    “Sm ky dkomplek q.. Tiap pagi wan sore psti cungulan bnyk bnrā€¦ Mncari mknn tuh ix,” ujar akun @hana_ancima. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Kerahkan Ratusan Personel, Polresta Banjarmasin Siap Amankan Tahapan Pemungutan dan Penghitungan Suara Pilkada Serentak 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI