WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Guna menjaga kondisi yang aman dan terkendali ssebelum dan sesudah pemungutan surat suara Pilkada Serentak 2024, Polresta Banjarmasin akan lakukan patroli lebih intensif lagi.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol Cuncun Kurniadi, kepada awak media, Selasa (26/11/2024).
“Untuk patroli akan kita tingkatkan. Selain itu, pengamanan pengamatan kegiatan masyarakat juga akan kita lakukan,” ungkap Kapolresta.
BACA JUGA:Polresta Banjarmasin Perbantukan 390 Personel untuk Disebar di TPS
Lebih lanjut, kata Kombes Cuncun, sebagian anggota Polresta Banjarmasin melakukan pengamanan di TPS, sebagiannya lagi akan bersiaga di Mapolresta Banjarmasin.
“Di sini kita ada dari Brimob dan juga Dit Samapta Polda Kalsel yang juga standby di Mapolresta Banjarmasin,” kata Cuncun.
Kapolresta juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Kota Banjarmasin, agar bisa menggunakan hak suaranya saat pemungutan suara dalam pilkada serentak tahun 2024, pada Rabu (27/11) besok.
“Silahkan gunakan hak suara anda, kita siap mengamankan pelaksanaan tahapan pemungutan suara, penghitungan, dan sampai selesai nantinya,” imbau Kapolresta.
“Kami mohon doanya, semoga kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, sehingga kondisi aman dan kondusif tercipta di Kota Banjarmasin,” pungkasnya.(Wartabanjar.com/Iqnatius Aprianus)
editor: nur muhammad