Bersiap Syuting The Penthouse 3, Lee Ji Ah Berdonasi Bantu Pendidikan Siswa Miskin Belajar Daring karena Pandemi COVID-19

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN-Aktris cantik Lee Ji Ah belakangan ini viral di Indonesia berkat akting memukaunya di drakor The Penthouse 1 dan The Penthouse 2 yang baru saja tamat.

    Belum lama ini, rupanya dia memberikan donasi yang besar untuk tujuan yang berarti.

    Pada Jumat (9/4/2021), Green Umbrella Children’s Foundation (juga dikenal sebagai ChildFund Korea) mengungkapkan bahwa aktris tersebut telah memberikan sumbangan teknologi untuk membantu pelajar yang membutuhkan.

    Karena pandemi COVID-19 yang sedang berlangsung, sekolah semakin mengandalkan pembelajaran jarak jauh untuk mengajar siswa yang berdampak buruk bagi anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah.

    Mereka seringkali kekurangan perangkat yang mereka butuhkan untuk menerima pendidikan yang layak melalui pembelajaran online.

    Dengan harapan dapat memberikan bantuan yang praktis dan nyata kepada siswa yang membutuhkan, Lee Ji Ah memiliki ide untuk menyumbangkan perangkat kepada para pelajar yang tidak memiliki teknologi yang diperlukan untuk lingkungan pendidikan baru ini.

    Presiden ChildFund Korea, Lee Je Hoon berkomentar, dilansir dari Soompi, Jumat (9/4/2021), karena pandemi COVID-19, kesenjangan pendidikan akibat ketidaksetaraan ekonomi semakin parah dan karena pembelajaran jarak jauh menjadi bagian dari kehidupan kita sehari-hari, kita membutuhkan dukungan berkelanjutan untuk membantu anak-anak dari keluarga berpenghasilan rendah.

    “Kami berterima kasih kepada Lee Ji Ah atas minat dan dukungan yang telah dia berikan kepada anak-anak ini,” lanjutnya.

    Baca Juga :   Terima Paket di Masjid Istiqlal, Menteri Agama Nasarudin Umar Serahkan ke KPK, Ini Alasannya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI