Ratusan Personel Polresta Banjarmasin Jalani Vaksin Covid-19 Tahap II

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Vaksinasi tahap kedua kembali digelar di Polresta Banjarmasin yang mana telah memasuki tahapan gelombang kedua.

    Pelaksanaan tersebut diawali dengan penyuntikan vaksin Covid-19 kepada Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Rachmat Hendrawan S.I.K., M.M. yang mengambil tempat di Rupatama Mapolresta kota setempat, Senin (22/3/2021).

    ā€œGelombang pertama dan kedua totalnya ada 289 personel kita yang telah disuntik vaksin Covid-19 tahap kedua ini,” terang Kapolresta Banjarmasin.

    Ia juga menyampaikan bahwa jumlah tersebut akan terus bertambah karna pada tahap pertama secara keseluruhan 780 personel Polresta Banjarmasin yang telah disuntik vaksin covid-19.

    Lebih lanjut, Kapolresta Banjarmasin mengungkapkan bahwa setelah menerima suntikan vaksin baik tahap pertama maupun yang kedua ini, dirinya tidak ada merasakan gejala ataupun rasa sakit.

    “Rasanya masih sama seperti digigit semut saja, malah dengan divaksin membuat badan menjadi lebih sehat dan menambah kekuatan dalam upaya memerangi serta memutus mata rantai Covid-19 di kota Banjarmasin,ā€ ungkapnya.

    Bahkan menurutnya pemberian vansin ini guna menunjang penguatan antibody tubuh pada personil polresta Banjarmasin agar terhindar dari virus Covid-19.

    “Ini salah satu ikhtiar kita bersama untuk melindungi diri dan bentuk komitmen mendukung program pemerintah dalam pencegahan serta penanganan Covid-19, ” tutur Kapolresta Banjarmasin.

    Untuk diketahui tahapan pelaksanaan tersebut tidak ada bedanya dengan sebelumnya, semua penerima vaksin harus menjalani proses screening riwayat kesehatan dan pemeriksaan tensi darahnya oleh tim Urkes Bag Sumda Polresta Banjarmasin yang berkerja sama dengan RS Bhayangkara Hoegeng Imam Santoso. (edj)

    Baca Juga :   Malam Ini, Polresta Banjarmasin Patroli Skala Besar Pantau Situasi Jelang Pilkada

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI