Presiden Harapkan Mudik Tahun Ini Tidak Lama di Pelabuhan dan Tak Ada Kemacetan

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengharapkan mudik lebaran Idul Fitri tahun ini tidak sampai menimbulkan kemacetan.

    Karena itu, kata Presiden, perlu disiapkan secara matang dengan manajemen yang baik.

    Presiden memerintahkan jajarannya untuk mempersiapkan manajemen mudik tahun ini secara optimal sehingga masyarakat dapat melaksanakan mudik dengan aman dan nyaman.

    Hal tersebut disampaikan Presiden dalam Rapat Terbatas (Ratas) mengenai Persiapan Mudik Lebaran Tahun 2023 yang dilakukan di sela-sela Kunjungan Kerja (Kunker) di Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Banten, Selasa (11/04/2023) siang.

    “Saya ingin memastikan bahwa semua nanti kita harapkan bisa berjalan dengan baik dan masyarakat betul-betul terlayani dengan baik. Tidak ada yang merasa berlama-lama di jalan, berlama-lama di pelabuhan, ada kemacetan,”ujar Presiden.

    Presiden mencatat, berdasarkan penyelenggaraan arus mudik pada tahun sebelumnya masih terdapat sejumlah hal yang perlu diperbaiki, salah satunya adalah pengelolaan penumpang di Pelabuhan Merak.

    “Catatan besarnya itu ada di Pelabuhan Merak dan juga di jalan tol. Oleh sebab itu, secara detail yang bekerja di lapangan itu harus betul-betul melihat, sehingga perbaikan dari manajemen tahun yang lalu untuk arus mudiknya harus, harus lebih baik,” ujarnya.

    Presiden pun mengapresiasi upaya perbaikan yang telah dilakukan di Pelabuhan Merak, seperti penambahan dermaga serta pemisahan dermaga penumpang dan logistik. Presiden menyebutkan, penambahan ini akan meningkatkan kapasitas dermaga secara signifikan, dari 34 ribu ke 49 ribu penumpang.

    Baca Juga :   Nasabah Bank Kalsel, Robainah Raih Undian Tabungan Simpeda Rp 50 Juta

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI