Dinas PUPR Kalsel Bangun 5 Tangki Septik di Mantuil

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalsel berhasil membangun 5 unit tangki septik individu bagi warga di Kelurahan Mantuil, Kota Banjarmasin.

Pembangunan septik melalui program lintas sektor Pokja Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) dengan tujuan meningkatkan kualitas sanitasi dan menghapus perilaku Buang Air Besar Sembarangan (BABS).

Program ini merupakan bagian dari langkah strategis pemerintah dalam memastikan setiap masyarakat memiliki akses sanitasi aman dakam rangka pemenuhan Standar Pelayanan Minimum (SPM) sektor air minum dan air limbah.

Baca Juga Link Pembelian Tiket Laga Barito Putera vs Deltras FC

Plt Kadis PUPR Kalsel, M. Yasin Toyib, melalui Kasi Penyehatan Lingkungan Permukiman dan Air Minum, Angga Rinaldi Rizal, menjelaskan bahwa pembangunan tangki septik ini bukan sekedar penyediaan infrastruktur, tetapi juga sebagai upaya nyata mengubah perilaku masyarakat menuju lingkungan yang lebih sehat.

Tangki septik yang dibangun ini sudah menggunakan biofil yg kedap air, dan aman. Harapannya, pembangunan stimulan dari provinsi dapat berlanjut di tahun berikutnya dan diteruskan oleh pemerintah kabupaten/kota,” ujar Angga didampingi PIC Program Pembangunan Tangki Septik Dinas PUPR Kalsel, Nisa Rintiarni, saat meninjau Lokus Pilot Project PKP Tahun 2025 di Mantuil, Banjarmasin, Jumat (14/11/2025).

Ia menegaskan bahwa dukungan ini menjadi bagian penting dalam mencapai target SPM yg sudah di tetapkan oleh pemerintah pusat untuk provinsi dan kabupaten/kota, terutama pada layanan air minum dan sanitasi.

Baca Juga :   Pastikan Keselamatan Pengendara, Satlantas Polres Tabalong Gelar Penerangan Keliling

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca