WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Api berkobar di salah satu gedung di Polres Banjarbaru, Jalan A Yani km 35 Banjarbaru, Rabu (6/8) malam.
Informasi dihimpun, kebakaran terjadi di gedung Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Banjarbaru.
Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) sudah berada di lokasi dan melaporkan kebakaran kian membesar.
Baca Juga
“Api semakin membesar, api semakin membesar,” teriak relawan.
Relawan melaporkan diperlukan unit tangki untuk memadamkan api. Sebab sumber air di lokasi sulit.
Hingga berita ini dirilis, api masih berkobar. Tim gabungan masih berjibaku memadamkan api. (ahmad raihan)
Editor Restu

