WARTABANJAR.COM, SERANG – Tragedi mengerikan mengguncang Kabupaten Serang, Banten. Seorang pria bernama Mulyana (23) tega membunuh dan memutilasi kekasihnya sendiri berinisial SA (19), hanya karena sang pacar hamil dan meminta pertanggungjawaban.
Peristiwa sadis ini terjadi di kawasan Gunung Sari, dan jenazah korban ditemukan dalam kondisi mengerikan—potongan tubuh terpisah dan berserakan, sebagian dibuang ke sungai, sebagian lagi ditutup daun pisang di lokasi kejadian.
Kasat Reskrim Polresta Serang Kota, Kompol Salahuddin, menjelaskan bahwa insiden bermula ketika pelaku mengajak korban bertemu untuk makan bakso di daerah Ciomas. Setelah makan, pelaku membawa korban ke wilayah Peninjauan dengan dalih ingin membahas kehamilan korban.
BACA JUGA:Aksi Sandiwara Tersangka Korupsi PT KAI Terbongkar! Pura-Pura Pingsan Demi Hindari Jeruji
Namun, saat korban kembali menyinggung soal pernikahan dan meminta pelaku bertanggung jawab, emosi pelaku memuncak.
“Pelaku berdalih ingin melakukan COD di daerah Gunung Kupa, lalu membawa korban ke perkebunan karet yang sepi,” ujar Salahuddin, Minggu (20/4/2025).
Dicekik, Didorong dari Tebing, Lalu Dimutilasi
Begitu tiba di lokasi sepi, pelaku mengajak korban masuk lebih dalam ke hutan. Di sanalah ia mulai melancarkan aksi kejinya. Korban dicekik menggunakan kerudung hingga tak sadarkan diri, lalu didorong dari atas tebing dan kembali dicekik hingga meninggal.
Yang lebih sadis lagi, setelah memastikan korban tewas, pelaku pulang ke rumah untuk mengambil golok. Ia kemudian kembali ke lokasi dan memutilasi tubuh korban menjadi beberapa bagian: kepala, tangan, kaki, bahkan isi perut.