WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Wisata Pemandian Mekar Banyu Batuah yang terletak di Desa Sungai Bakar, Kecamatan Bajuin, Kabupaten Tanah Laut, ramai dikunjungi wisatawan pada Rabu (2/4/2025).
Destinasi wisata alam ini menjadi pilihan bagi warga setempat maupun dari luar daerah untuk menghabiskan waktu bersama keluarga di hari Libur Lebaran/Idul Fitri 1446 H.
Bahrudin, selaku perangkat desa Sungai Bakar yang menjabat sebagai Kaur Umum dan Perencanaan, menyampaikan bahwa wisata ini telah beroperasi selama kurang lebih dua tahun setengah dan dikelola langsung oleh pemerintah desa bersama masyarakat.
Baca Juga
Juwita Diduga Sempat Diperkosa, Keluarga Minta Dilakukan Tes DNA Sperma di Rahim Korban
“Alhamdulillah, wisata kami dikunjungi tidak hanya oleh warga Kabupaten Tanah Laut, tetapi juga dari Kandangan, Barabai, Amuntai, dan sekitarnya. Kami memanfaatkan sumber daya alam yang ada untuk dijadikan tempat wisata,” ujar Bahrudin.
Ia menambahkan bahwa saat momen hari besar seperti Lebaran, jumlah pengunjung meningkat signifikan dibandingkan hari biasa.
“Kami juga menghadirkan hiburan-hiburan khusus pada hari-hari besar seperti Tahun Baru dan Lebaran,” tambahnya.
Dari segi tarif, Bahrudin menjelaskan bahwa biaya parkir untuk kendaraan roda empat pada hari biasa adalah Rp 15 ribu dan Rp5 ribu untuk roda dua.
Namun, pada hari besar seperti Lebaran, tarif sedikit dinaikkan guna menunjang pengelolaan dan keamanan.
“kalau hari besar untuk kendaraan roda empat Rp 20 ribu dan Rp 10 ribu untuk roda dua”, ucapnya.