WARTABANJAR.COM, TANAH BUMBU – Sebuah kontiner yang membawa sepeda motor baru masuk jurang di kawasan Mantewe, Kabupaten Tanah Bumbu, Selasa (25/3).
Tampak dalam video yang beredar di media sosial, truk kontainer keluar dari jalur pengendara dan dalam kondisi terperosok.
Badan depan truk kontainer terperosok ke sisi jalan hingga membuat sepeda motor yang diangkut dalam kondisi berjatuhan di atas kontainer.
Dalam rekaman video terdengar suara kondisi jalan saat kejadian itu memang licin setelah dilanda hujan.
Diduga sopir truk kontainer juga tidak mengenal medan jalan. Sehingga tidak mengetahui tikungan tajam yang mengarah ke arah jurang.
Hingga berita dirilis, belum diketahui identitas sopir dan kerugian yang dialami. (atoe)
Editor Restu