WARTABANJAR.COM – Seorang anak diterkam buaya di Perairan Muara Pangkalbalam, Pangkalpinang Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Minggu (2/2).
Korban yang bernama Tina (7) warga Pangkalarang tersebut sedang pergi memancing bersama kakaknya di sekitaran perairan dekat Dermaga Polairud.
Saat korban asik bermain pasir di pinggir sungai, tiba-tiba seekor buaya langsung menerkam dan menyeret korban ke dalam air.
Baca Juga
Puluhan Motor Diamankan di 3 Lokasi Balapan Liar di Palangka Raya
Keluarga korban yang menyaksikan kejadian tersebut segera melaporkan ke Polairud dan Kantor SAR Pangkalpinang.
Kantor SAR Pangkalpinang memberangkatkan 1 tim rescue menuju lokasi kejadian guna mencari keberadaan korban.
Tim SAR gabungan yang terdiri dari tim rescue Kantor SAR Pangkalpinang, ABK KN SAR Karna, Ditpolairud Polda Babel, Satpolairud Polres Pangkalpinang, Laskar Sekaban, dan SakaSAR Pangkalpinang dengan menggunakan RBB dan perahu karet menuju lokasi kejadian.
Kepala Kantor SAR Pangkalpinang I Made Oka Astawa menjelaskan tim SAR gabungan akan melakukan upaya pencarian semaksimal mungkin dengan melakukan penyisiran di permukaan air menggunakan RBB milik Basarnas, Rib Polairud, beberapa rubberboat milik potensi SAR dan pantauan udara melalui drone.
“Selama proses pencarian, predator tersebut menampakkan diri dan masih membawa korban. Semoga upaya pencarian pada korban segera membuahkan hasil,” Jelas Oka.(atoe)
Editor Restu