Kabar Patrick Kluivert Dikontrak 2 Tahun Jadi Pelatih Timnas Indonesia

    WARTABANJAR.COMPatrick Kluivert akan menjadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae-yong.

    Hal ini diungkap jurnalis ternama Italia spesialis bursa transfer, Fabrizio Romano melalui akun X atau twitter pribadinya.

    Patrick Kluivert akan menandatangani kontrak sebagai pelatih kepala baru Indonesia, kesepakatan telah tercapai,” tulis Romano melalui akun X, Senin (6/1) sore.

    Baca Juga

    Mobil Jemaah Sekumpul Asal Kandangan Terbalik 

    Romano mengatakan PSSI akan mengontrak Kluivert dengan durasi dua tahun di Timnas Indonesia.

    “[Kluivert dikontrak] 2 tahun ditambah opsi 2 tahun, presentasi akan dilakukan pada tanggal 12 Januari di Indonesia. Targetnya adalah mencapai kualifikasi Piala Dunia,” tulisnya.

    Sebelumnya Ketua Umum PSSI Erick Thohir memastikan pelatih baru Timnas Indonesia akan berasal dari Belanda.

    Erick Thohir mengumumkan telah mendapat pelatih baru untuk Timnas Indonesia pengganti Shin Tae-yong.

    Pelatih baru dijadwalkan datang ke Indonesia pada Sabtu (11/1/2025) malam. Erick Thohir tidak memberikan bocoran sosok pengganti Shin Tae-yong.

    “Kami sudah dapatkan calonnya. Kami juga akan undang semua media untuk konferensi
    pers tanggal 12 (Januari) kurang lebih pukul 4 sore,” jelas Erick Thohir.

    Ia mempersilakan rekanan media untuk melakukan tanya jawab langsung dengan pelatih anyar.

    “Nanti kalau para awak media sudah ingin tanya-jawab, langsung saja ke pelatihnya. Tgl
    11 malam dia sudah datang,” katanya.

    Shin Tae-yong resmi dipecat dari kursi pelatih kepala Timnas Indonesia jelang laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia.

    Baca Juga :   Patrick Kluivert Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI