WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Polresta Banjarmasin gelar patroli sinergitas berskala besar, dalam rangka pengamanan jelang tahap pemungutan dan pergitungan suara Pilkada serentak 2024 di Kota Banjarmasin.
“Kami lakukan penguatan Kamtibmas guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif,” jelas Kapolresta Banjarmasin, Kombes Pol. Cuncun Kurniadi, melalui Kasi Humas Ipda Sunarmo, Selasa (26/11) malam.
Sunarmo mengatakan, dalam kegiatan ini melibatkan personel gabungan dari Dit Samapta Polda Kalsel, Sat Brimobda Polda Kalsel, Kodim 1007/Banjarmasin, Satpol PP Kota Banjarmasin dan Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin.
Baca juga:Puluhan Surat Suara Pilgub Kalsel dan Pilbup Tabalong Dimusnahkan
“Tentunya dengan patroli sinergitas berskala besar ini kita semua bisa menjaga kondusifitas Kota Banjarmasin, ” kata Sunarmo
Lebih lanjut, tutur Sunarmo, hingga menjelang tahapan pemungutan suara di TPS situasi Kamtibmas di Kota Banjarmasin berjalan aman dan kondusif.
“Harap kami kepada semua pihak dapat berperan serta mewujudkan Pilkada Serentak 2024 di Kota Banjarmasin berjalan aman dan lancar, ” pungkasnya. (Iqnatius)
Editor: Erna Djedi