9 Unit Mobil Dinas Diserahkan Pemkab Tala ke Polres Tanah Laut

    WARTABANJAR.COM, TANAH LAUT – Pemerintah Kabupaten (Pemkab)
    Tanah Laut (Tala) menyerahkan pinjam pakai 9 unit mobil dinas kepada Polres Tanah Laut.

    Penyerahan dilakukan di halaman Kantor Pemerintah Kabupaten Tanah Laut oleh Penjabat (PJ) Bupati Tanah Laut, H Syamsir Rahman, kepada para Kapolsek jajaran Polres Tanah Laut, Senin (05/08).

    Dalam sambutannya, PJ. Bupati Tanah Laut, H Syamsir Rahman, menyatakan bahwa ini adalah wujud dukungan pemerintah abupaten kepada Polri.

    Khususnya Polres Tanah Laut, guna mendukung persiapan pengamanan Pilkada 2024 di Tanah Laut.

    Baca Juga

    Usai Dugem Mahasiswi Tabrak IRT Hingga Tewas 

    “Dengan adanya bantuan mobil dinas ini, diharapkan Polres Tanah Laut dapat lebih
    optimal dalam menjalankan tugasnya, terutama dalam rangka persiapan pengamanan Pilkada 2024 yang akan datang,” ujar H. Syamsir Rahman.

    Penyerahan ini menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dan kepolisian dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif menjelang pemilihan kepala daerah.

    Dengan adanya tambahan mobil dinas, diharapkan operasional kepolisian di lapangan dapat

    Penyerahan ini menunjukkan sinergi yang kuat antara pemerintah daerah dan kepolisian dalam menciptakan kondisi yang aman dan kondusif menjelang pemilihan kepala daerah.

    Kapolres Tanah Laut AKBP M. Junaedy Johnny, mengucapkan terima kasih atas
    dukungan dan bantuan yang diberikan oleh
    Pemkab Tanah Laut.

    “Kami akan memanfaatkan kendaraan ini sebaik mungkin untuk mendukung
    tugas-tugas pengamanan, terutama menjelang Pilkada 2024. Dukungan ini sangat berarti bagi kami dalam menjalankan tugas menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Tanah Laut,” ungkap Kapolres.

    Baca Juga :   Pemkab Balangan Satu-satunya Kabupaten di Kalsel Terima Penghargaan dari Adinkes

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI