WNA Asal Inggris Tertimpa Batu Saat Mendaki Gunung Soputan

WARTABANJAR.COM, MANADO – Warga negara berkebangsaan Inggris Lois (64) menjadi korban longsor di Gunung Soputan, Provinsi Sulawesi Utara, Jumat (10/5).

Diketahui Lois sedang liburan mendaki Gunung Soputan bersama keluarganya Richard Wilsan (65), Ester Wilsan (32) ditemani tiga pemandu wisata.

Saat mendaki turis tersebut menggunakan helm, akan tetapi pada saat mau menuju ke basecamp korban lois terkena reruntuhan batu yang sangat besar.

Baca Juga

Terungkap Jual Beli WTP, Ibnu Sina Sebut Ada Masalah Utang 

Helm yang digunakannya pecah dan menyebabkan cidera di bagian kepala. Pada saat evakuasi tim langsung berkoordinasi dengan pemandu untuk membantu pertolongan pertama.

Kepala Kantor Basarnas Manado mengerahkan 1 tim rescue pos sar Amurang untuk mengevakuasi korban dikarenakan lokasi dengan Gunung Soputan lebih dekat.

Tim Basarnas dan dibantu pemandu wisata mengevakuasi korban, sebelum diberikan perawatan untuk mengurangi rasa sakit sehingga korban.

Kepala korban diperban dan dievakuasi ke penginapan untuk segera mendapatkan perawatan. (rilis)

Editor Restu

Baca Juga :   Fase Bulan Baru, Wilayah Pesisir Muara Sungai Barito dan Kotabaru Berpotensi Banjir Rob 17-24 Januari 2026

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca