Terjadi di Pinggir Sungai, Kebakaran di Cempaka Banjarbaru Hanguskan 2 Buah Rumah

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARUMusibah kebakaran yang terjadi di Cempaka, Banjarbaru pada Senin (29/05/2023) malam sekitar pukul 23.35 Wita telah menghanguskan 2 buah rumah warga.

    Musibah ini di Jalan Handil Bamban, Kelurahan Bangkal, Kecamatan Cempaka, Banjarbaru.

    Penyebab kebakaran ini masih belum diketahui, namun Kapolres Banjarbaru, AKBP Dody Harza Kusumah melalui Kasi Humas AKP Syahruji mengonfirmasi tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

    “Kami pastikan tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Untuk penyebab kebakaran, belum diketahui karena tim inafis Polres Banjarbaru masih belum kembali dari TKP,” tutupnya.

    BACA JUGA: Penuturan Saksi Kebakaran di Belakang Pasar Kalindo, “Saat Api Membesar Tendengar Bunyi …….”

    Pengakuan relawan yang menangani musibah kebakaran itu mengatakan pihaknya mendapat informasi kebakaran sekitar pukul 23.45 dan api sudah besar dan menghanguskan dua buah rumah semi permanen.

    “Kami dapat informasi sekitar jam 23.45 wita dengan posisi api yang sudah membesar,” jelas Abue Ghifary, relawan BPK dari Banjarbaru 698 Rescue, kepada wartabanjar.com, Selasa (30/5/2023).

    Diketahui, rumah tersebut milik Suriansyah dan Kaswani dan saat kejadian rumah Kaswani dalam keadaan kosong, sedangkan di rumah Suriansyah terdapat istri dan anak perempuannya.

    “Api berhasil dipadamkan setelah 1 jam, tidak ada korban jiwa, namun bangunan hangus terbakar,” jelas Fico Hanugratama, Penanggung Jawab Tim Reaksi Cepat BPBD Banjarbaru.

    Lokasi kejadian yang berada di pinggir sungai tidak bisa menyelamatkan bangunan tersebut. Hal ini disebabkan tidak ada relawan pemadam atau BPK swasta di Kelurahan Bangkal, Cempaka, Banjarbaru.

    BACA JUGA: Kebakaran di Belakang Stadion Demang Lehman

    Wali Kota Siap Membantu

    Kebakaran di Cempaka ini juga tak luput dari perhatian Wali Kota Banjarbaru, HM Aditya Mufti Arifin.

    Saat mengetahui ada musibah itu, Wali Kota Aditya langsung turun untuk meninjau lokasi kebakaran.

    Wali Kota Aditya berjanji akan menyalurkan bantuan terhadap warganya yang tertimpa musibah ini.

    “Saya sudah sampaikan ke dinsos untuk mendata korban terdampak agar bisa menyalurkan bantuan sesegera mungkin,” tutup Aditya Mufti Arifin.(nuy)

    editor: didik tm

    Baca Juga :   Belasan Ribu Relawan Dozer Siap Menangkan Pilkada di 6 Kabupaten Kota di Kalsel

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI