Dekatkan Diri dengan Konsumen, Yamaha Buka Bengkel Ramadhan di Beberapa Masjid

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Anda pengguna motor Yamaha, jangan lewatkan Bengkel Ramadhan yang dibuka PT Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) di beberapa masjid tersebar di Kota Banjarmasin.

    Bengkel Ramadhan itu digelar sejak 3 April dan berakhir Selasa 18 April 2023 (besok).

    Bengkel Ramadhan melayani layanan servis gratis dan subsidi oli bagi masyarakat pengguna motor Yamaha.

    Supervisor Promosi PT STSJ Yamaha Kalselteng Andi Rachman mengatakan, mengingat Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah, maka Yamaha tidak ingin melewatkannya begitu saja.

    “Melalui kegiatan ini kami ingin mendekatkan diri dengan masyarakat, khususnya konsumen loyal Yamaha yang ada di Kota Banjarmasin,” katanya.

    Baca Juga : Komunitas Motor Yamaha Banjarmasin Rasakan Manfaat Ngabuburide Bersama Satlantas Polresta

    Dia juga menjelaskan,  selain servis gratis, dalam even ini juga dipajang beberapa motor Yamaha agar bisa dilihat secara langsung oleh masyarakat.

    Pihaknya juga menyediakan berbagai promo menarik bagi masyarakat yang tertarik untuk melakukan pembelian secara kredit atau cash.

    “Tim Sales kami juga rutin membagikan takjil gratis kepada masyarakat disekitar masjid. Hal ini kami lakukan agar bisa sekalian berbagi berkah di momen Ramadan kali ini,” bebernya.

    Untuk update even dan kegiatan yang seru lainnya dari Yamaha di wilayah Kalselteng, silahkan follow akun IG @yamaha_kst. (has/*)

    Baca Juga : Meriahkan Pasar Wadai Ramadhan, Yamaha Buka Stand dan Bagi Takjil

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Denda Rp 5 Juta, Pemko Banjarmasin Terapkan 10 Larangan Warga Saat Buang Sampah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI