Usai Terima Anugerah Bidang Perfilman Usmar Ismail Award, Paman Birin Ziarah ke Luar Batang


    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Di sela kunjungannya ke Jakarta, Gubernur Kalimantan Selatan, H Sahbirin Noor, menyempatkan berziarah ke Makam Keramat Luar Batang Al Habib Husein bin Abubakar Alaydrus.

    Dalam kesempatan ini, Gubernur yang akrab disapa Paman Birini ini juga bersilaturahmi ke kediaman ulama KH. Nasrullah.

    Didampingi Staf Khusus Gubernur Achmad Maulana, Paman Birin rutin untuk melakukan ziarah ke tempat para wali Allah sebagai bentuk cinta dan tauladan yang pernah dilakukan dalam kehidupan duniawi, seperti berziarah ke makam Habib Al Habib Husein bin Abubakar Alaydrus atau dikenal Habib Luar Batang

    Selepas ziarah di Luar Batang, Paman Birin memanfaatkan waktu di malam yang semakin larut untuk bersilaturahmi ke kediaman KH Nasrullah, Imam Besar Mesjid Istiqlal Jakarta pada 1990-2006.

    Baca juga: Aksi Heroik Prajurit Kostrad Gagalkan Geng Motor Bersenjata Clurit Menghadang Warga

    Selain itu juga, Paman Birin dan KH Nasrullah melakukan evaluasi penyelenggaraan MTQ ke XXIX Kalimantan Selatan juga menjadi topik silaturahmi yang terbangun antara ulama dan umara .

    Silaturahmi ini mempertegas konsep membangun Banua Kalsel yang dipimpin Paman Birin saat ini bahwa para ulama mempunyai peranan penting dalam memberikan saran dan pemikiran untuk menuju Kalimantan Selatan yang lebih maju dan sejahtera, seperti yang pernah dilakukan Ulama Besar Syehk Muhammad Arsyad Al-Banjari dengan Kasultanan Banjar waktu itu.

    Sebelumnya, Gubernur menerima penghargaan Citra Wicaksana Perfilman Daerah pada Usmar Ismail Award 2022. Penghargaan ini diterima Paman Birin malam tadi di Gedung Perfilman Usmar Ismail Jakarta, diserahkan oleh Ketua Badan Perfilman Indonesia (BFI) Gunawan Panggaru.

    Baca Juga :   Dapat Nomor 2, Syaifullah Tamliha-Habib Ahmad Bahasyim Berharap Menang seperti Prabowo-Gibran

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI