Didepak Manchester United, Cristiano Ronaldo Dikabarkan Bakal Direkrut Pangeran MbS Senilai Rp4,8 Triliun

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Resmi didepak dari Manchester United, Rabu (23/11/2022), Cristiano Ronaldo dikabarkan bakal direkrut Putra Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman (MbS).

    MbS dikabarkan ingin merekrut Ronaldo ke Newcastle United dan klub Arab Saudi, Al-Nassr.

    MbS, menurut laporan La Gazzetta dello Sport, bahkan berani membayar pemain 37 tahun itu dengan biaya tinggi.

    Pangeran Arab Saudi yang memiliki dua klub itu sudah menyiapkan dana mencapai 300 juta euro atau setara Rp4,8 triliun

    Sebelumnya diberitakan bahwa Manchester United memastikan kontrak Ronaldo berakhir di pertengahan musim 2022/2023, membuat bintang Portugal itu tidak akan memperkuat MU setelah Piala Dunia 2022. (berbagai sumber)

    Editor: Yayu

    Baca Juga: Raja Salman Umumkan Libur Nasional Setelah Timnas Saudi Kalahkan Argentina

    Baca Juga :   Setelah Bermain 3 Gim, Jojo Berhasil Hempaskan Pebulutangkis Jepang Kenta Nishimoto

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI