WARTABANJAR.COM, GAMBUT – Guna meningkatkan peran TP PKK Kota Banjarbaru dalam pembangunan, dilaksanakan penandatanganan MoU dengan Pemerintah Kota Banjarbaru, Senin (12/7/2021).
Ketua TP PKK Kota Banjarbaru, Vivi Marí Zubedi Aditya Mufti Ariffin mengatakan, peran TP PKK Kota Banjarbaru dalam pembangunan di Kota Banjarbaru yang dilaksanakan secara terpadu, dikoordinasikan dan dilaksanakan dalam bentuk kegiatan bersama antara Pemerintah Kota Banjarbaru dengan TP PKK Kota Banjarbaru.
“Saya mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada Wali Kota Banjarbaru serta seluruh SKPD se- Kota Banjarbaru yang bekerjasama terkait pelaksanaan program TP PKK Kota Banjarbaru,” kata Vivi Mar’i Zubedi Aditya Mufti Ariffin.
Lebih lanjut dia mengatakan, dengan kesepakatan bersama dan perjanjian kerjasama ini diharapkan dapat mendukung percepatan pelaksanaan 10 program pokok PKK yang diselaraskan melalui program dan kegiatan yang telah ditetapkan pada Pemerintah Kota Banjarbaru.
Dirinya berharap, adanya PKK Kota Banjarbaru hadir di tengah tengah masyarakat, baik melalui kelompok dasawisma, paud, posyandu dan lain sebagainya. Juga merupakan media yang sangat potensial dalam menyampaikan dan melaksanakan berbagai program dari Pemerintah.
“Kedepannya Pemerintah Kota Banjarbaru dengan TP PKK Kota Banjarbaru dapat selalu bersinergi dengan baik untuk bersama-sama bergandengan tangan dalam mewujudkan masyarakat kota banjarbaru yang maju, agamis dan sejahtera,” harapnya.
Wali Kota Banjarbaru, H Aditya Mufti Ariffin mengatakan, penandatanganan kesepakatan dan perjanjian ini juga merupakan wujud komitmen dalam upaya penguatan akuntabilitas kinerja dan kemajuan reformasi birokrasi dalam mewujudkan manajemen pemerintahan yang efektif, transparan, dan akuntabel serta berorientasi pada hasil.