Antusias Luar Biasa Peserta Maxy Yamaha Journey

    Sepanjang bulan Juni setidaknya sudah banyak peserta yang memanfaatkan ajang ini untuk melakukan touring jarak jauh. Selain untuk menyalurkan hobi dan menikmati aktivitas berkendara dengan motor Maxi Yamaha mereka, perjalanan touring tersebut dimanfaatkan untuk bersilahturahmi menyambangi berbagai chapter komunitas di daerah sembari membuat konten-konten perjalanan yang berkualitas.

    Hal ini seperti yang dilakukan oleh Heru Setiyanto, pengguna NMAX asal Solo Raya. Pria yang akrab disapa Heru ini langsung ngegas menuju pantai Selatan Malang, Jawa Timur bersama rekan-rekan komunitasnya selang seminggu mendaftarkan diri sebagai peserta di ajang Maxi Yamaha Journey.

    “Seminggu habis daftar, saya bersama teman-teman (komunitas) langsung tancap gas menyusuri Pantai Selatan Malang mengarah ke Pulau Sempuh. Jalur itu sengaja dipilih karena selain trek-nya yang menantang, naik turun gunung, pemandangannya juga indah sekali. Jadi untuk bikin konten bagus sekali. Selain itu, touring ini juga menjadi momen untuk riding bareng, bersilahturahmi dengan sesama teman-teman komunitas.” Ungkap Heru.

    Selama berlangsungnya periode kompetisi Maxi Yamaha Journey, peserta senantiasa diingatkan untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dan mengikuti prinsip safety riding yang detilnya dapat dilihat pada Juklak aktivitas yang dapat di download setelah melakukan registrasi peserta. (has)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Stand Batola Juara 3 Stand Terbaik Kabupaten di Expo Kalsel 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI