Jelang PSU Pilkada Kalsel, Dukungan Untuk Paman Birin Terus Mengalir

    Bahkan Guru Wildan mengaku telah mempelajari, meneliti dan mengkaji cagub 01 dan cagub 02.

    “Aku tentang paslon 1 dan paslon 2 sudah mengkaji, mempelajari, mengetahui kedua paslon. Kalau paslon 2 mau berpasangan sama kakakku. Nah kakakku sudah mempelajari siapa calon nomor 2, kemudian pulang dan beliiau tanya-tanya ke orang. Kemudian diteliti dan dikaji kemudian memutuskan. Kalau aku sih dalam agama, kita wajib memilih nomor 1. Sudah dijamin. Aku sudah mengetahui, melihat, menyaksikan paslon 1 ini bersih tidak ada korupsinya,”  tegas Guru Wildan yang bahkan menyatakan siap mempertanggungjawabkan apa yang disampaikan di hadapan Allah SWT.

    Lalu bagaimana dukungan buat Denny Indrayana?

    Dukungan nyata buat Denny Indrayana ternyata hanya datang dari Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono yang secara khusus datang dari Jakarta untuk berkegiatan di Banua, sejak akhir pekan lalu dengan tajuk safari Ramadhan.

    “Sebagai parpol saya kira wajar minimal memberikan spirit atau dukungan secara moril kepada paslon yang kita usung (Denny Indrayana-Defri Derajat),” kata AHY seperti dikutip Antara pada Senin (26/4/2021), sembari menjelaskan H2D tidak diajak dalam temu wicara dengan wartawan karena takut mengundang fitnah. (*)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Peringati HUT ke-76 Proklamasi Pemerintahan Gubernur Tentara ALRI Divisi 4 Pertahanan Kalimantan, Bupati Tanah Bumbu Ziarahi Makam Pahlawan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI