Dalam prosesnya menghadapi kejadian yang tidak terduga ini, Aida dipaksa untuk menemukan jawaban yang selama ini tersimpan di dalam hidupnya.
Mudik berhasil mendapat 9 nominasi pada Festival Film Indonesia 2020 dan memenangi penghargaan Piala Citra untuk Skenario Asli Terbaik.
Pada Piala Maya 2020, film ini mendapat 8 nominasi dan memenangi 2 kategori yaitu Penulisan Skenario Asli Terpilih (Adriyanto Dewo) dan Aktris Utama Terpilih (Putri Ayudya).
Mudik hadir di Mola TV.
6. Surga yang Tak Dirindukan” (2015, 2017, 2021)
Serial film Surga yang Tak Dirindukan merupakan film yang diadaptasi dari novel karya Asma Nadia dengan judul sama.
Serial film ini dibintangi oleh Fedi Nuril sebagai Prasetya, seorang arsitek yang terpaksa menikahi seorang wanita depresi demi menyelamatkan nyawanya, Laudya Cynthia Bella sebagai Arini, istri dan cinta sejati Prasetya, dan Raline Shah sebagai Mei Rose, seorang wanita depresi yang diselamatkan oleh Prasetya dan menimbulkan berbagai konflik dalam rumah tangga Prasetya dan Arini.
Menyusul kelarisan novelnya, Surga yang Tak Dirindukan kembali diangkat menjadi sekuel film di tahun 2017 dan 2021, masih berkutat dengan kisah hubungan Pras, Arini dan Meirose.
Serial film ini bisa disaksikan di Disney+ Hotstar, pun dengan sekuel ketiganya yang akan rilis pada 16 April 2021. (ant)
Editor: Yayu Fathilal

