Kabar Gembira untuk Warga HSS, Tahun Ini 22.000 Bidang Tanah Disertifikasi Gratis

Presiden RI Joko Widodo, mengatakan pada tahun 2016, pemerintah telah menerbitkan 1,1 juta sertifikat, tahun 2017 jumlah itu meningkat menjadi 5,4 juta sertifikat, tahun 2018 mencapai 9,3 juta sertifikat.

“Dan tahun 2019 berjumlah 11,2 juta sertifikat, tahun 2020, pemerintah hanya menerbitkan 6,8 juta sertifikat karena terhambat adanya pandemi COVID-19,” katanya, dalam sambutan.

Baca juga: Warga Geger Temukan Rahmani Tak Benyawa di Rawa Desa Kamahayan, diduga Ini Penyebabnya

Presiden menyerahkan secara simbolis sertifikat hak atas tanah kepada masyarakat melalui program Sertifikat Tanah untuk Rakyat Se-Indonesia sebanyak 30 penerima dari Provinsi Jawa Barat dan Banten, yang mewakili 580.477 penerima yang tersebar di 26 provinsi dan 273 kabupaten atau kota.

Program sertifikasi tanah adalah bagian dari Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) yang dicanangkan Presiden Jokowi, dan sebelum adanya program PTSL, jumlah sertifikat tanah yang dikeluarkan dalam satu tahun hanya 500 ribu sertifikat. (ant)

Editor: Erna Wati

Baca Juga :   Viral Siswi SMP Hidup Sebatang Kara di Desa Sungai Tabuk Keramat, Pemkab Banjar Lakukan Ini

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI