WARTABANJAR.COM, HSU – Evakuasi ular king kobra dari SMK Shalatiyah Desa
Bitin, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) gegerkan siswa, Selasa (22/4).
Tim Animal Rescue Gabungan Kabupaten Hulu Sungai Utara telpon dari salah satu guru di SMK Shalatiyah bahwa ditemukan ular di sekolah.
Kemudian bersama Animal Rescue APS, BPK Teluk Cati, PMK Remaja Bitin dan BPK Remda Danau Panggangteam berangkat dari posko masing-masing menuju lokasi.
Baca Juga
Kiyah Ditemukan Tak Bernyawa dengan Posisi Tengkurap di Tengah Sungai 100 Meter dari Lanting
Ular king kobra sepanjang 3 meter ditemukan akan naik ke tong air di sekolah tersebut. Berkat kerja sama tim Animal Rescue gabungan, ular tersebut akhirnya bisa di evakuasi.
“Apabila warga masyarakat mendapati ular
berbisa sebaiknya berhati-hati jangan gegabah mendekatinya. Utamakan keselamatan diri, dan bisa laporkan ke
tim animal rescue Kabupaten HSU,” pesan rekanan animal rescue. (atoe)
Editor Restu