Petugas Damkar Terlindas Mobil Damkar di Tegal

    WARTABANJAR.COM, TEGAL– Video petugas pemadam kebakaran (Damkar) terlindas mobil damkar yang mundur dengan kecepatan kencang saat pemadaman viral di media sosial.

    Petugas Damkar yang berdiri tiba-tiba dikagetkan dengan mobil Damkar yang mundur dengan kencang hingga menjatuhkan tubuhnya.

    Diketahui petugas Damkar ber ama Parwoto (57), Warga Kejambon, Kecamatan Tegal Timur, harus dilarikan ke RSUD Kardinah Kota Tegal, saat terjadinya kebakaran 12 kios di komplek Alun-alun Kota Tegal, Senin (13/05)24) pagi.

    Baca Juga

    Breaking News Rumah Amblas di Komplek Ar Rahman Pelambuan 

    Korban Parwoto terlindas mobil damkar yang mundur kencang saat tengah menangani pemadaman kebakaran belasan kios.

    Sontak kejadian ini membuat warga maupun petugas damkar lainnya histeris dan panik.
    Bahkan detik-detik peristiwa itu terekam kamera dan tersebar di media sosial.

    “Jadi mobil itu mundur kencang dan korban tak bisa menghindar akhirnya terlindas. Orang-orang saat itu pada histeris,” kata Azizah (32) dikutip Arah Pantura.

    Kejadian korban terlindas mobil damkar begitu cepat. Petugas yang mengarahkan warga yang menonton agar menjauh malah tertabrak mobil.

    “Dia langsung dievakuasi ke RSUD Kardinah dan kemungkinan korban alami patah tulang,” ungkap Azizah.(berbagai sumber)

    Editor Restu

    Baca Juga :   25 November Diperingati Hari Guru Nasional, Berikut Hari Guru di Seluruh Dunia

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI