Tips Olahraga Sehat dan Aman Saat Berpuasa Ala Penyanyi Marcell Siahaan

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Selebritas Marcell Siahaan menyarankan orang-orang yang biasa berolahraga untuk tetap menjaga kebiasaannya itu di bulan puasa Ramadhan ini, meskipun intensitasnya dikurangi.

    “Saya sangat senang memiliki banyak murid yang mempertahankan gaya hidup sehat dengan rutinitas olahraga yang teratur, dan saya mendorong mereka semua untuk tetap melakukannya selama bulan puasa, jika mereka merasa mampu,” kata Marcell yang juga seorang instruktur Strong Nation berlisensi, dalam pernyataan pers, Jumat (16/4/2021).

    Latihan bisa dilakukan dengan menurunkan intensitas sebesar satu atau dua tingkat, tapi jangan berhenti secara total, kata penyanyi dan aktor ini.

    “Bagi mereka yang baru mulai mengikuti kelas Strong Nation™ atau siapa pun yang tidak rutin berolahraga namun ingin mengambil langkah ekstra untuk merasa sehat dan bugar selama bulan puasa, Anda dapat melakukan latihan Strong Nation™ selama 10 menit setiap hari yang tersedia secara online,” ajak Marcell.

    Selama Anda memiliki kemauan untuk melakukannya, Anda tidak akan merasa terpaksa karena Anda akan termotivasi dengan musik yang dirancang khusus untuk menyelaraskan setiap gerakan secara sempurna, katanya.

    Menurut Cut Memey, salah satu brand ambassador Strong Nation™ yang sudah menjadi instruktur selama lebih dari 2 tahun, untuk pemula yang belum berpengalaman atau bahkan tidak memiliki kebiasaan olahraga, waktu yang tepat untuk melakukan latihan Strong Nation™ selama 10 menit adalah sebelum Anda berbuka puasa pada saat maghrib.

    “Anda mungkin merasa sedikit lemas karena tidak mengonsumsi apa pun sepanjang hari, tetapi biarkan musik yang menyemangati Anda, dan setelahnya Anda dapat menikmati berbuka puasa,” katanya.

    Satu jam setelah sahur sebelum Anda memulai puasa juga menjadi salah satu pilihan waktu terbaik. Ingatlah untuk memberikan jeda waktu dan membuat diri Anda tetap terhidrasi dengan baik sebelum memulai latihan 10 menit.

    “Jika Anda merasa percaya diri, lakukan dua kali sehari di jam-jam yang disarankan. Tetapi, jika Anda ingin mengikuti kelas Strong Nation™ yang berdurasi 30 atau 60 menit, satu jam setelah berbuka puasa merupakan waktu yang tepat,” kata Cut Memey. (ant)

    Baca Juga :   Penonton Kecewa Penampilan 'APT.' Rose BLACKPINK & Bruno Mars 'Disebut' Rekaman

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI