Besok PDAM Intan Banjar Lakukan Perbaikan Jaringan, Cek Wilayah Terdampak

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Bagi warga Banjarbaru dan sekitarnya alangkah baiknya malam ini mengisi tempat penampungan air seperti tandon dan lainnya. Dikarenakan PDAM Intan Banjar melakukan upaya optimalisasi jaringan pipa distribusi zona M, maka akan dilakukan perbaikan jaringan tersebut.

    Pekerjaan perbaikan akan berdampak terjadinya penurunan kualitas air serta mengecilnya aliran air ke pelanggan PDAM Intan Banjar. Perbaikan akan dilakukan pada Senin (12/4/2021).

    Dilansir dari Informasi Pelayanan PDAM Intan Banjar yang diposting melalui medsos, penurunan kualitas air serta mengecilnya aliran air ke pelanggan untuk wilayah Jalan Purnama dan sekitarnya, Banjarbaru 1 dan sekitarnya, Kompleks ULM dan sekitarnya, Intan Sari dan sekitarnya, Guntung Lua dan sekitarnya, RO Uli dan sekitarnya, Loktabat dan sekitarnya, Guntung Payung dan sekitarnya, Kompleks Benawa Indah dan sekitarnya, Kompleks Sejahtera dan sekitarnya serta seluruh pengaliran dan distribusi di Jalan A Yani dan sekitarnya.

    Adapun estimasi pekerjaan sekitar tujuh jam, terhitung sejak Senin pukul 10.00 Wita. Normalisasi tekanan menyesuaikan kondisi di lapangan.

    “Pelanggan wilayah tersebut dimohon untuk menampung air untuk kebutuhan selama perbakan dan normalisasi tekanan di jaringan pipa distribusi,” tulis Informasi Pelayanan tersebut.

    Manajemen PDAM Intan Banjar pun memohon maaf kepada pelanggan  yang terdampak gangguan aliran tersebut.

    Informasi Layanan PDAM Intan Banjar yang diposting melalui akun instagram perusahaan daerah itu mendapat komentar dari followernya. Seperti pemilik akun instagram @intan1918 menuliskan di kolom komentar, Minggu siang ini di Pondok Halim Trikora sudah tidak mengalir. (has)

    Baca Juga :   Big Bang Fazzio Youth Festival Kembali Digelar di SMKN 1 Banjarmasin dan SMAN 1 Banjarbaru

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI