WARTABANJAR.COM, GAMBUT – Tim gabungan Satgasus Bid Propam Polda Kalsel, Resmob Dit Reskrimum Polda Kalsel, dan Subdit Kamneg Dit Intelkam Polda Kalsel, dan Dit Resnarkoba Polda Kalsel menggrebek lokasi perjudian di Kecamatan Gambut, Kabupaten Banjar, Rabu (7/6).
Diketahui tak hanya judi sabung ayam yang ada di lokasi. Tetapi juga perjudian dadu, juga peredaran narkoba.
Tampak pengejaran tim gabungan hingga ke area lahan kosong. Diduga jadi pelarian pelaku perjudian.
Baca Juga
Kameramen Jejak Petualang Hilang 17 Tahun di Pedalaman Papua
Sebelumnya lokasi tersebut sempat viral di media sosial. Warga berkerumun dan bebas bermain judi di lokasi yang disebutkan berada di Gambut, Kabupaten Banjar.
Tim gabungan Polda Kalsel menggrebek lokasi tersebut dengan mengamankan sejumlah pelaku, beserta puluhan barang bukti.
Yakni berupa motor, dadu, ayam, uang serta narkoba yang didapat di TKP. Dikutip instagtam bidpropam_kalsel beberapa pelaku diamankan dengan tangan terikat.
“Menanggapi keluhan masyarakat yang viral di media sosial terkait maraknya praktik perjudian di wilayah hukum Polsek Gambut kabupaten Banjar Tim gabungan Satgasus Bid Propam Polda Kalsel, Resmob Dit Reskrimum Polda Kalsel, dan Subdit Kamneg Dit Intelkam Polda Kalsel, dan Dit Resnarkoba Polda Kalsel grebek lokasi tersebut dengan mengamankan sejumlah Pelaku, beserta puluhan barang.bukti motor, dadu, ayam, uang serta narkoba yang didapat di TKP,” tulis dalam keterangan unggahan.(aqu)
Baca Juga : Cuaca Mekkah-Madinah 43 Derajat Celsius, Jemaah Haji Indonesia Lansia dan Sakit Diimbau Lakukan ini