WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Pembalap Indonesia yang membela tim Astra Honda Racing Team (AHRT), Fadillah Arbi Aditama, menjadi juara Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas Asia Production (AP)250.
Arbi dipastikan menjadi juara kelas AP250 setelah finis pertama dalam race pertama seri terakhir ARRC 2025 di Sirkuit International Chang, Buriram, Thailand, Sabtu (6/12).
Pembalap asal Purworejo, Jawa Tengah, itu start dari posisi kedua. Merujuk unggahan dari media sosial tim AHRT, balapan berlangsung ketat. Arbi dua kali hampir terjatuh dan keluar lintasan serta terlempar ke posisi 6.
Arbi kemudian bisa kembali merebut posisi pertama dan mengalahkan rival-rivalnya seperti Krittapat Keankum. Arbi sukses merebut podium pertama di race 1 sekaligus mengukuhkan dirinya sebagai kampiun.
Kini Arbi mengoleksi 196 poin dan tidak bisa dikejar pembalap-pembalap lain, termasuk Izam Ikmal yang menghuni peringkat kedua dengan 142 poin.
Satu balapan tersisa pada Minggu (7/12) tidak akan bisa membuat Ikmal melampaui poin Arbi karena hanya ada 25 poin maksimal.
“Balapan yang sangat luar biasa karena pertarungan rapat terjadi sejak awal. Beberapa kali bahkan saya sempat keluar dari racing line. Alhamdullillah, gelar juara Asia bisa saya kunci di race pertama ini. Terima kasih Astra Honda Racing Team, mekanik, seluruh tim dan masyarakat yang sudah memberikan dukungan luar biasa sehingga saya bisa tampil maksimal,” ucap Arbi dikutip dari rilis AHRT.
Setelah memastikan Arbi menjadi juara, pembalap AHRT lainnya Mohammad Adenanta Putra punya kans menjadi juara.

