BREAKING NEWS! Kebakaran di Belakang KFC A. Yani Km 5, Relawan dan Warga Berjuang Padamkan Api

WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Suasana malam di kawasan Jalan A. Yani Km 5, Kecamatan Banjarmasin Selatan, mendadak riuh setelah kebakaran terjadi di area belakang KFC Banjarmasin, Sabtu (15/11/2025).

Relawan dan warga setempat masih berjibaku memadamkan kobaran api yang tampak membesar sejak awal kejadian. Kepanikan sempat terjadi karena sumber api muncul secara tiba-tiba.

Seorang warga, Ucup, mengaku terkejut saat mendengar teriakan warga lain.
“Saya juga tidak tahu bagaimana awalnya. Tiba-tiba ada teriakan kebakaran, saya langsung ikut membantu memadamkan api,” ujarnya.

Hingga saat ini, belum dipastikan objek yang terbakar maupun penyebab munculnya api. Petugas pemadam kebakaran terus berupaya mengendalikan situasi di lokasi kejadian.(Wartabanjar.com/Ramadan)

editor: nur muhammad

Baca Juga :   Drg. Ellyana Trisya Bangkitkan Semangat Siswa GIBS: Transparansi Belajar Jadi Inspirasi Pendidikan Masa Depan

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca