Timnas Basket Putri U-16 Indonesia Gagal ke Final, Bidik Medali Perunggu Lawan Hong Kong

WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Timnas bola basket putri U-16 Indonesia harus mengubur mimpi melangkah ke final FIBA U-16 Women’s Asia Cup 2025 Divisi B setelah takluk 53-65 dari India pada laga semifinal yang berlangsung di Karisma Arena, Seremban, Malaysia, Kamis (18/9).

Skuad muda Merah Putih sejatinya sempat memberikan perlawanan sengit. Bahkan, di awal kuarter keempat, tembakan Kayla Adiutomo membuat Indonesia hanya tertinggal dua angka, 44-46, dengan waktu tersisa 7 menit 38 detik.

Namun, selepas itu serangan Indonesia mandek. India berhasil mencetak 11 poin tanpa balas hingga membuat laga berbalik dikuasai sepenuhnya oleh lawan. Situasi makin sulit ketika Nethra Birudavolu sukses menembakkan tiga angka yang membawa India unggul 60-45 dengan sisa waktu 2 menit 18 detik.

Indonesia pun gagal mengejar ketertinggalan hingga peluit akhir berbunyi. Inez Welly tampil sebagai top skor Indonesia dengan torehan 13 poin. Sayangnya, secara keseluruhan akurasi tembakan Indonesia hanya 23,75 persen, jauh tertinggal dari India yang mencatat 41,5 persen.

Di kubu India, Viha Jonnalagadda menjadi bintang dengan 22 poin dan 12 rebound. Kemenangan ini mengantar India ke final untuk pertama kalinya dalam delapan tahun terakhir, setelah terakhir kali juara pada edisi 2017 di Bengaluru.

Meski gagal ke final dan kehilangan kesempatan promosi ke Divisi A FIBA U-16 Women’s Asia Cup 2027, peluang Indonesia membawa pulang medali masih terbuka. Timnas U-16 putri akan tampil di perebutan tempat ketiga menghadapi Hong Kong pada Jumat (19/9). Hong Kong sebelumnya kalah telak dari Iran dengan skor 20-64. (Wartabanjar.com/berbagai sumber)

Baca Juga :   Elkan Baggott Dipinjamkan Lagi, Klub Asal Sudah Keluarkan Lampu Hijau

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca