Bupati Tanbu Andi Rudi Latif: “Komitmen Kementerian PU Sesuai dengan Misi Kami”

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, menegaskan komitmennya untuk mewujudkan pemerataan pembangunan infrastruktur yang berkualitas di Kabupaten Tanah Bumbu. Langkah tersebut sejalan dengan visi Presiden Prabowo Subianto dan arahan strategis dari Kementerian Pekerjaan Umum (PU).

    Andi Rudi Latif mengungkapkan komitmen tersebut usai mengikuti pelatihan reatret hari ketujuh yang diselenggarakan di Magelang, Kamis (28/2/2025). Dalam acara tersebut, Menteri PU, Dody Hanggodo, hadir sebagai pembicara utama dan menyampaikan visi pembangunan infrastruktur yang andal untuk mendongkrak daya saing bangsa, mendukung pertumbuhan ekonomi, serta mempercepat pemerataan pembangunan.

    “Pendekatan yang disampaikan oleh Menteri Pekerjaan Umum telah sejalan dengan misi kami, yaitu mewujudkan pembangunan infrastruktur berkualitas dan merata demi percepatan pembangunan daerah,” ujar Andi Rudi Latif.

    BACA JUGA:Tuntas Jalani Retreat Kepala Daerah di Akmil Magelang, Begini Kesan Bupati HST Samsul Rizal

    Bupati Tanah Bumbu berharap agar koordinasi antara Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dan Kementerian PU dapat berjalan harmonis guna mengoptimalkan pembangunan infrastruktur di wilayahnya. “Kita harus terus berkoordinasi agar pembangunan infrastruktur dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat Tanah Bumbu,” pungkasnya.

    Di sisi lain, Menteri Dody Hanggodo menegaskan pentingnya sinergi antara pemerintah pusat dan daerah. “Saya sangat mengharapkan dukungan penuh dari para kepala daerah dalam pelaksanaan proyek infrastruktur. Dengan kerjasama yang solid, hasil pembangunan yang maksimal untuk kesejahteraan masyarakat dapat segera terwujud,” tegasnya.

    Baca Juga :   Muslim di Malaysia, Singapura dan Brunei Mulai Ibadah Puasa pada Minggu Besok

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI