Selain itu, mereka juga akan memberikan pengarahan kepada ASN di lingkup Pemkab Tala, khususnya pejabat eselon II, III, dan IV, untuk menyamakan persepsi dalam menjalankan program kerja lima tahun ke depan.
Rahmat pun menegaskan kesiapannya menjalani retret di Magelang, mengingat latar belakangnya sebagai jebolan militer.
Misi Besar: Wujudkan “Tala Simpun”
Rahmat Trianto dan Muhammad Zazuli telah menyiapkan sejumlah program unggulan guna mewujudkan visi “Tanah Laut yang Simpun” (Sejahtera, Religius, Merata, Produktif, Unggul, dan Nyaman).
Enam misi utama mereka meliputi:
1. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan menuntaskan kemiskinan
2️. Mewujudkan layanan kesehatan berkualitas
3️. Meningkatkan mutu pendidikan, keagamaan, dan SDM
4️. Memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik
5️. Menata pembangunan perkotaan dan pedesaan secara berimbang
6️. Menjaga dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup
Dengan visi besar dan program konkret, akankah Rahmat-Zazuli mampu membawa Tanah Laut ke era kejayaan?(Wartabanjar.com/Syaiful)
editor: nur muhammad