Rangkaian HPN 2025 Kalsel, Rakernas SIWO PWI Hadirkan Atlet Nasional

    Suharyadi yang juga mantan petenis nomor 1 Indonesia era 1990an saat ini juga berstatus sebagai pelatih pribadi petenis tunggal putra andalan Indonesia, Muhamad Rifqi Fitriadi yang berasal dari Kalimantan Selatan.

    Gendut Doni juga tak kalah bangga mendapat kehormatan hadir di Banjarmasin.

    Mantan striker timnas Indonesia era tahun 2000an ini akan menularkan ilmunya bagi sekitar 50 pesepakbola yunior di Kalsel.

    “Semoga akan banyak lahir pemain-pemain andal yang kelak menjadi kebanggaan masyarakat Kalsel serta Indonesia,” ujar Gendut Doni yang pernah mencatat sebagai top skorer di ajang AFF Championshiip 2002.

    Selain memberikan pelatihan, di sela-sela coaching clinic juga akan dilakukan pertandingan eksibisi tenis serta sepakbola yang akan melibatkan sejumlah tokoh penting di Kalsel.

    Sementara itu, Ketua SIWO PWI Kalsel, Irwansyah, telah memastikan tempat kegiatan coaching clinic siap.

    “Jadi tinggal pelaksanaannya saja, termasuk peserta sudah kami data. Ada sekitar 60 orang yang akan dapat pelatihan sepakbola,” ucap Irwansyah. (Tim)

    Baca Juga :   Permintaan Minyakita Tetap Tinggi di Pasar Sentra Antasari Banjarmasin, Meski Isu Kecurangan Beredar

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI