WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Meninggalnya aktris Taiwan pemeran Dong Sanchai di serial Meteor Garden, Barbie Hsu pada Senin (3/2/2025) waktu setempat menyisakan duka bagi rekan-rekannya sesama selebriti, khususnya Jerry Yan.
Melalui akun Weibo-nya, aktor Jerry Yan mengungkapkan rasa belasungkawanya terhadap kepergian temannya itu.
“Terima kasih telah bertemu denganmu di tahun-tahunmu yang riang dan kekanak-kanakan. Kamu selalu berkata untuk menjalani setiap hari seolah-olah itu adalah hari terakhirmu,” ujar Jerry Yan, dikutip dari berbagai postingan penggemarnya di Instagram yang mengutip unggahan di Weibo sang aktor.
“Aku harap kamu akan berjalan perlahan kali ini. Mulai sekarang, di dunia lain, tidak akan ada masalah dan tahun-tahun akan damai,” ujar Jerry Yan lagi.
Kematian Barbie Hsu ini dikabarkan oleh saudara perempuannya, presenter televisi, Dee Hsu pada Senin (3/2/2025) melalui agensinya.
Ia mengatakan semua terjadi setelah mereka berlibur ke Jepang.
“Seluruh keluarga kami datang ke Jepang untuk berlibur, dan saudari saya yang paling baik hati dan tersayang, Barbie Hsu meninggal karena pneumonia yang disebabkan oleh influenza dan sayangnya meninggalkan kami,” kata Dee Hsu seperti diberitakan Taiwan Focus, Senin (3/2/2025).
“Saya bersyukur menjadi saudarinya dalam kehidupan ini dan kami bisa saling merawat dan menghabiskan waktu bersama. Saya akan selalu berterima kasih padanya dan merindukannya!” ujar Dee Hsu.