WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Buaya yang sempat meresahkan warga Jalan Lingkar Dalam Selatan, Gang Bina Bersama, Kelurahan Pemurus Dalam, Kecamatan Banjarmasin Selatan Kota Banjarmasin akhirnya berhasil diamankan, Sabtu (30/11) siang.
Keberadaan buaya tersebut sempat meresahkan warga, karena kerap muncul di atas permukaan sungai.
Hal tersebut, membuat warga menjadi takut untuk melakukan aktivitas di sekitar sungai.
Humas Animal Rescue Kota Banjarmasin, Andi mengatakan, setelah melakukan beberapa upaya akhirnya pihaknya berhasil menangkap buaya tersebut.
Baca Juga
Wafat Mendadak, Kepala BPBD Kalsel Dimakamkan di Sungai Sipai
“Alhamdulillah, setelah kurang lebih selama 3 bulan upaya pemantauan dan pengangkapan, akhirnya kita berhasil mengamankan seekor buaya di lokasi tersebut,” ujar Andi.
Andi mengungkapkan, dari pemantauan beberapa waktu terakhir, pihaknya memperkirakan masih ada setidaknya dua ekor buaya lagi yang masih belum ditangkap.
“Kemungkinan besar masih ada 2 ekor lagi yang belum diamankan. Tim akan terus memantau, apabila ada muncul lagi akan kita evakuasi lagi,” ungkap Andi.
Lebih lanjut, tutur Andi, untuk kondisi buaya yang diamankan dalam kondisi selamat, dan sudah dibawa ke dokter hewan untuk diperiksa.
“Sudah diperiksa, dan kondisinya aman. Untuk buayanya saat ini sementara kita rehab dulu di kebun binatang,” tutur Andi.
“Kita ucapkan terimakasih kepada Sat Polairud Polresta Banjarmasin, Polda Kalsel, dan juga warga setempat yang telah membantu dan mendukung proses evakuasi buaya tersebut,” pungkasnya. (Iqnatius)