WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Bulan depan, tepatnya 26 Desember 2024, Netflix akan menayangkan Squid Game 2, berlanjut kemudian Squid Game 3 yang dijadwalkan bakal tayang tahun depan.
Sutradaranya, Hwang Dong Hyuk mengatakan, Squid Game 2 akan menyajikan kisah yang lebih menarik dari musim pertamanya.
Sutradara Hwang Donghyuk dan aktor Lee Jung Jae serta Wi Ha Joon belum lama ini meramaikan acara Lucca Comics and Games Festival’ di Italia.
Di kesempatan itu, mereka juga sekaligus mempromosikan Squid Game 2 dan 3.
Hwang Donghyuk dalam sebuah wawancara mengatakan bahwa Squid Game 2 menekankan bahwa cinta tidak bisa dibeli dengan uang.
BACA JUGA: Kalsel Waspada Banjir, BMKG Peringatkan Potensi Hujan Es
“Akan ada permainan yang lebih menarik dan karakter-karakter yang lebih dicintai dibandingkan sebelumnya,” bebernya.
Lee Jung Jae juga menjelaskan perubahan karakter Seong Gi Hun yang kembali hadir di arena permainan bahwa akan ada perbedaan karakter yang signifikan antara di musim 1 dan 2.
“Seong Gi Hun bakal dipenuhi dengan keinginan untuk membalas dendam kepada mereka yang menciptakan permainan ini,” katanya.
Wi Hajun juga akan kembali memerankan polisi Hwang Junho juga akan kembali hidup dan akan memancarkan pesonanya di tiap episode.
Sementara itu, terkait Squid Game 3 Sutradara Hwang mengatakan saat ini pihaknya sedang dalam tahap akhir pengerjaannya.
Ia mengaku tak sabar ingin membagikannya kepada seluruh pemirsa yang sedang menantikan Squid Game 3.
Sementara itu, Squid Game season 2 akan mengisahkan Seong Gi Hun yang kembali ikut dalam permainan dan menghadapi Front Man (diperankan oleh Lee Byung Hun). (berbagai sumber)